About Us
HIMPROTE FT UNNES merupakan salah satu LK yang bergerak di lingkungan Departemen Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang
Hubungi Kami
Untuk informasi lebih lanjut hubungi kami disini
Copyright © 2024 HIMPROTE FT UNNES
2024
+62 895-7104-10800
Ruang HIMPROTE Gedung PKM,
Fakultas Teknik, UNNES
Berita Terbaru
✨ ELECTRICAL FACT 2024 ✨ Halo Mahasiswa Jurusan Teknik Elektro!Kali ini E-Fact membahas tentang Blockchain […]
✨ ELECTRICAL FACT 2024 ✨ Halo Mahasiswa Jurusan Teknik Elektro!Kali ini E-Fact membahas tentang Cloud […]
Telah dilaksanakan kegiatan Musyawarah Tinggi Mahasiswa Teknik Elektro (MTMTE) 2023 pada: 📆15 – 18 Januari […]
HIMPROTE FT UNNES
HIMPROTE FT UNNES merupakan sebuah lembaga kemhasiswaan bersifat otonom dan demokratis di Lingkungan Teknik Elektro FT UNNES yang bertujuan mewujudkan mahasiswa Lingkungan Teknik Elektro yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, bertanggung jawab, berwawasan luas, serta menghormati dan menjunjung tinggi nilai Tri Dharma Perguruan Tinggi.
HIMPROTE FT UNNES
KETUA HIMPROTE:
Bertanggungjawab dalam hal keberlangsungan Himpunan Mahasiswa Profesi Teknik Elektro UNNES dan mengontrol pelaksanaan progja dan agenda dari masing-masing Departemen Himpunan Mahasiswa Profesi Teknik Elektro UNNES selama seperiode kepengurusan.
WAKIL KETUA HIMPROTE:
Membersamai (membantu) Ketua Himpunan dalam menjalankan tugas dan wewenangnya dalam periode kepengurusan Himpunan Mahasiswa Profesi Teknik Elektro UNNES.
SEKRETARIS:
Bertugas dalam mengelola kesekretariatan Himpunan Mahasiswa Profesi Teknik Elektro UNNES dan untuk menunjang pelaksanaan progja dan agenda dari masing- masing Departemen Himpunan Mahasiswa Profesi Teknik Elektro UNNES selama seperiode kepengurusan.
BENDAHARA :
Bertugas dalam mengelola keuangan Himpunan Mahasiswa Profesi Teknik Elektro UNNES dan untuk menunjang pelaksanaan progja dan agenda dari masing-masing Departemen Himpunan Mahasiswa Profesi Teknik Elektro UNNES selama seperiode kepengurusan.
Departemen Penelitian, Penalaran, dan Keilmuan merupakan departemen yang menyediakan wadah dan sarana seluas-luasnya untuk mahasiswa di Lingkungan Teknik Elektro guna meningkatkan daya nalar, sikap ilmiah, dan perilaku inovatif agar dapat meningkatkan prestasi mahasiswa sekaligus menumbuh kembangkan kemampuan di bidang keilmuan dan teknologi.
Departemen Minat dan Bakat adalah Departemen yang bertujuan untuk menyediakan wadah dan fasilitas dalam mengembangkan potensi dan kreativitas minat dan bakat mahasiswa di Lingkungan Teknik Elektro FT UNNES dalam bidang non-akademis.
Departemen Pengembangan Organisasi dan Sumber Daya Mahasiswa bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan loyalitas, solidaritas serta rasa kekeluargaan antar fungsionaris HIMPROTE dan Mahasiswa di Lingkungan Teknik Elektro.
Departemen Advokasi dan Hubungan Masyarakat atau yang biasa disebut dengan Departemen D adalah departemen yang bertujuan untuk mewadahi, menjebatani dan menindaklanjuti segala aspirasi mahasiswa di Lingkungan Teknik Elektro terkait permasalahan dalam perkuliahan. Departemen D banyak berhubungan dengan pihak internal maupun eksternal kampus.
Departemen Anggaran Rumah Tangga dan Kewirausahaan bertujuan untuk mengembangkan aspek kreasi dan inovasi, serta menjalin relasi strategis guna peningkatan kemandirian finansial untuk Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro.
Departemen Teknologi Informasi dan Komunikasi adalah Departemen di Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro yang bertujuan membentuk anggota HIMPROTE FT UNNES yang mempunyai kreativitas dan inovasi dalam mengembangkan dan mengelola sumber daya teknologi Informasi dan komunikasi melalui penyelenggaraan kegiatan maupun memberikan informasinya melalui konten digital untuk kemajuan Lingkungan Teknik Elektro FT UNNES.
Informasi Program Studi
Program Studi ini menyelenggarakan Pendidikan Teknik Elektro untuk menghasilkan lulusan dalam bidang pengajaran teknik elektro dan sub-sub bidang yang merupakan turunan dari bidang teknik elektro untuk tingkat pendidikan dasar sampai menengah dengan kualifikasi sarjana pendidikan (S1) yang unggul, profesional, terampil, berjiwa nasionalis dan peka terhadap kelestarian lingkungan fisik maupun sosial-budaya.
Dr. Agus Suryanto, M.T.
Prodi ini menyelenggarakan pendidikan teknik informatika dan komputer dengan tujuan menghasilkan lulusan dalam bidang pengajaran teknik informatika dan komputer dengan kualifikasi sarjana pendidikan (S1) yang unggul, profesional, terampil, dan peka terhadap kelestarian lingkungan sosial-budaya.
Budi Sunarko, S.T., M.T., Ph.D.
Program studi ini menylenggarakan pendidikan yang mempersiapkan sarjana teknik elektro yang memiliki pengetahuan dan keahlian bidang elektro yang unggul, profesional, trampil, inovatif, dan peka terhadap terhadap konservasi alam serta mampu mengembangkan keahlianya dalam mengikuti kemajuan sains dan teknologi dalam memenuhi kebutuhan masyarakat dan industri.
Riana Defi Mahadji Putri, S.T., M.T.
Program studi ini menyelenggarakan pendidikan yang mempersiapkan sarjana teknik komputer yang memiliki pengetahuan dan keahlian bidang robotika, pemrograman dan embedded system yang unggul, profesional, trampil, inovatif, dan peka terhadap terhadap konservasi alam serta mampu mengembangkan keahlianya dalam mengikuti kemajuan sains dan teknologi dalam memenuhi kebutuhan masyarakat dan industri.
Dr. Feddy Setio Pribadi, S.Pd., M.T.