Post

Post

Pada hari Kamis, 8 Agustus 2024, Himpunan Mahasiswa Matematika (Himatika) telah sukses menyelenggarakan kegiatan Himatika Mengajar di SMA Negeri 11 Semarang yang bertemakan “Menciptakan Ruang untuk Belajar Bersama dengan Pembelajaran Kreatif, Kolaboratif, dan Komunikatif”. Kegiatan ini bertujuan untuk memantapkan kemampuan dan pemahaman siswa-siswi dalam mempelajari matematika.

Kegiatan ini diikuti oleh empat kelas, yaitu X-2, X-7, X-9, dan X-10, dengan total peserta sebanyak 144 siswa. Didukung oleh 42 panitia dari kepanitiaan Himatika Mengajar, acara ini berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme dari para peserta. Salah satu sesi utama dalam kegiatan ini adalah pengajaran mengenai materi eksponen, yang dilanjutkan dengan kuis interaktif untuk mengukur pemahaman siswa terhadap materi yang telah disampaikan.

Selain itu, kegiatan ini juga mendapatkan dukungan dari salah satu dosen rumpun ilmu matematika yang turut berkontribusi dalam mempersiapkan para pengajar. Para pengajar ini secara langsung terjun ke kelas-kelas untuk memberikan pembelajaran yang interaktif dan menyenangkan.

Momen berkesan terjadi ketika para siswa menunjukkan antusiasme tinggi dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diberikan selama sesi kuis. Hal ini menunjukkan bahwa para siswa tidak hanya memahami materi yang diajarkan, tetapi juga bersemangat untuk mengikuti setiap tahapan kegiatan.

Kegiatan Himatika Mengajar ini memberikan dampak positif yang signifikan bagi para peserta. Para siswa paham terhadap materi yang disampaikan. Antusiasme yang tinggi dari para siswa menjadi indikator kesuksesan acara ini.

himatika

leave a comment